Kakek 92 Tahun Menikah dengan Gadis 22 Tahun

Iraq – KabarNet: Selisih umur 70 tahun bukan rintangan bagi Musali Mohammed al-Mujamaie untuk menikahi Muna Mukhlif al-Juburi pada Kamis (4/7/2013) petang lalu. Bahkan pesta pernikahan sang kakek ini berlangsung bersamaan dengan pernikahan dua cucunya. Kantor berita AFP, Jumat (5/7/2013), melaporkan, pernikahan Mujamaie yang berusia 92 tahun dengan Juburi yang berusia 22 tahun ini berlangsung di sebuah desa di utara ibu kota Irak, Bagdad.
Mujamaie yang seorang petani ini menikah lagi dengan Juburi tiga tahun setelah kematian istri pertamanya yang berusia 58 tahun. Bersama istri pertamanya ini, Mujamaie memiliki 16 anak yang tinggal bersama dalam rumahnya di Kampung Gubhan, yang terletak sedikit di selatan kota Samarra, Irak tengah.
Mujamaie dalam komentarnya, Jumat (5/7/2013), mengaku sangat bahagia dengan pernikahannya, apalagi berlangsung bersamaan dengan pernikahan dua cucunya yang masih remaja. “Saya sangat bahagia bisa menikah bersama cucu saya,” ujar Mujamaie kepada AFP seusai pesta pernikahannya. “Saya seperti kembali berusia 20 tahun.”
Dikatakan, pernikahan bersamaan dengan dua cucunya yang berusia 16 tahun dan 17 tahun memang sudah dirancang. Begitu dia akan menikah dengan Juburi, pernikahan dua cucunya ini juga ditangguhkan untuk bisa berlangsung bersamaan. Jadi, ada tiga pernikahan pada hari yang sama.
Upacara dan pesta pernikahan ini berlangsung empat jam, dihibur dengan musik dan tarian serta selebrasi tembakan. Upacara pernikahan ini dihadiri kepala suku setempat dan pemuka agama. Semoga bahagia Mujamaie. [KbrNet/Kompas]

Related product you might see:

Share this product :

Posting Komentar

Terima Kasih telah berkunjung ke web kami, mudah-mudahan jadi pelanggan setia. Happy shopping!!!

 
Support : DhifaOutlet | KiosTravel | Meja Online
Copyright © 2014. Dhifa Store - All Rights Reserved
Template Created by Hafidz Ma'mun Published by Dhifa Store
Proudly powered by Blogger